Kecintaan Allah SWT kepada hamba-Nya
Dari-Nya…
Engkau di cipta
Dengan cinta
Menanti takwa
Cinta-Nya pada manusia
Tidak pada paras rupa
Tidak pula pada harta
Apatah lagi tahta
Cinta-Nya hadir dalam setiap deru darah
Terikat dan dibimbing syariah
Menguji setiap jiwa
Hingga hadir dan tertanam takwa
Seberapa besar penghambaanmu pada syari’at-Nya?
Masihkah sekedar suka cita duniawi?
Namun lalai menakar takwa?
Janji-Nya pasti hingga ajal menanti
Andai kau resapi cinta hakiki
Wajahmu sekejap terpaku
Memaknai cinta hingga ke hati
Menjerat jiwa dengan suka cita penuh rindu
Surgawi yang melekat dalam pandangan
Pagi ke Petang
Siang ke Malam
Diantara dzikir-dzikir panjang
Pekanbaru, 28 Juli 2022
Balai Bahasa Provinsi Riau